Lhokseumawe –
setelah melewati tahapan seleksi dan pelatihan di kampus Politeknik Negeri
Lhokseumawe, 5 mahasiswa mewakili Politeknik Negeri Lhokseumawe siap bersaing
dalam ajang National Polytechnic English Competision (NPEO) ke – V tahun 2017.
5 mahasiswa perwakilan Politeknik Negeri Lhokseumawe yaitu, Teuku Aulia Syuhada
dan Roza Rizkina (Debate), Muhammad Rozi (News Casting), Muhammad Iqbal (Story
Telling), dan Muhammad Noor Ikram (Speech).
Awal keberangkatan pada sabtu malam (06-05-2017) pukul
09.00 wib, menaiki Travello menuju bandara Kualanamu, Medan, Sumatra Utara. Kemudian
take off menaiki pesawat Garuda Indonesia pada pukul 07.30 wib menuju bandara
Soekarno-Hatta, dan melanjutkan kembali perjalanan dari bandara Soekarno-Hatta
menuju bandara Syamsudin Noor, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.
Tiba di kampus Politeknik Negeri Banjarmasin (POLIBAN)
pada hari minggu (07-05-2017) pukul 17.00 wita. Pembukaan acara 5th NPEO 2017
dilaksanakan pada hari senin, 08 Mei 2017 pukul 09.30 wita di Main Hall POLIBAN.
Acara pembukaan dimeriahkan dengan tarian daerah, paduan suara, dan kata-kata
sambutan. Pada malam hari pembukaan, walikota Banjarmasin mengadakan acara Temu
Ramah kepada seluruh peserta dan dosen pedamping 5th NPEO 2017. Dimana dalam
acara tersebut salah seorang rekan kita (Muhammad Iqbal) mendapatkan kesempatan
untuk menyampaikan kata-kata sambutan mewakili seluruh peserta NPEO yang
berhadir pada malam itu. Ini merupakan suatu apresiasi kepada Muhammad Iqbal
dan rekan lainnya dari Politeknik Negeri Lhokseumawe untuk menyampaikan
kata-kata sambutan mewakili seluruh peserta.
Kompetisi diadakan selama 4 dari tanggal 08 s/d 11 Mei
2017. Masing-masing bidang kompetisi (Speech, Story Telling, News Casting, dan
Debate) diadakan diruangan yang terpisah. Pengumuman pemenang 5th NPEO 2017
diadakan pada rabu malam 10 Mei 2017 dan sekaligus menutup acara 5th NPEO 2017.
Kamis (11-05-2017) pihak penyelenggara 5th NPEO 2017 mengadakan kegiatan City
Tour bagi seluruh peserta dan dosen pendamping. Kegiatan City Tour tersebut
merupakan akhir dari perjumpaan seluruh peserta 5th NPEO 2017, dimana keesokan
harinya jum’at (12-05-2017) seluruh peserta beserta dosen pendamping
dijadwalkan kembali ke kampusnya masing-masing. - PNL
Foto Seluruh Peserta 5th NPEO 2017
Sumber : www.ieclop.kbmpnl.com
|
0 Comments
Kirim Saran & Masukan Untuk KBM PNL